Metode pembayaran apa saja yang tersedia di Snapask?
- Kartu Kredit
- Google Play Store
- Bank Transfer
- OVO
- Indomaret/Alfamart
[1]
Kartu Kredit
Untuk pembelian melalui:
- Aplikasi Snapask, dan
- Situs Resmi Snapask
Dengan menggunakan Kartu Kredit, Snapeer akan memiliki pilihan untuk menggunakan kode diskon yang bisa ditemukan pada situs resmi kami atau sumber lainnya.
Snapeer juga tidak perlu khawatir jika belum pernah memberikan informasi kartu kredit sebelumnya. Karena prosesnya sangat mudah dan Snapeer hanya perlu memberikan 3 hal berikut:
- Nomor Kartu Kredit
- Tanggal Kadaluarsa Kartu Kredit
- Kode Keamanan Kartu/CVV (3 digit nomor terakhir di belakang kartu kredit)
Jangan khawatir karena semua data Snapeer akan dijaga kerahasiaannya semaksimal mungkin sesuai dengan Snapask Privacy Policy.
Catatan:
Kartu Kredit yang bisa digunakan hanyalah kartu VISA dan Mastercard.
[2]
Google Play Store
Untuk pembelian melalui Aplikasi Snapask di Android.
Dengan menggunakan metode pembayaran ini, Snapeer juga memiliki pilihan untuk membeli paket Snapask dengan menggunakan Go-Pay atau Pulsa. Namun perlu diketahui bahwa pembayaran dengan Go-Pay atau Pulsa sepenuhnya merupakan metode pembayaran yang disediakan oleh Google Play.
Catatan:
Beberapa metode pembayaran yang disediakan oleh Google Play dikenakan pajak dan service charge sehingga Snapeer harus membayar lebih dari nominal yang muncul.
Beberapa metode pembayaran lain yang disediakan oleh Google Play Store adalah:
- Go-Pay
- Pulsa
[3]
Bank Transfer
Untuk pembelian melalui Landing Page/Halaman Website event-event Snapask seperti disini.
Snapeer pertama-tama akan melihat halaman pembayaran seperti ini:
(Halaman Pembayaran Xendit)
Lalu langkah-langkah berikutnya adalah:
- Isi semua Informasi Pelanggan: Nama Depan, Nama Belakang, Email, Nomor Telepon, dan Alamat.
- Jangan lupa, Email dan Nomor Telepon yang diisi adalah yang sudah terhubung dengan akun Snapask kamu.
- Karena Paket Kuota akan dikirim ke akun Snapask dengan Email dan Nomor Telepon yang Snapeer isi disana.
- Setelah klik Pesan Sekarang, Snapeer akan dibawa ke halaman pembayaran.
- Pilih 1 dari beberapa pilihan bank yang tersedia melalui metode Bank Transfer.
- Lalu ikuti instruksi pembayaran yang muncul.
[4]
OVO
Untuk pembelian melalui Landing Page/Halaman Website event-event Snapask seperti disini.
Langkah-langkah yang perlu diperhatikan ketika melakukan pembelian dengan menggunakan OVO:
- Masukan nomor handphone yang diminta, yaitu nomor handphone yang akan digunakan untuk membayar.
- Nomor handphone yang digunakan adalah nomor handphone yang sudah terhubung dengan akun OVO.
Jika akun OVO orangtua yang akan digunakan:
- Masukan nomor handphone orangtua kamu yang sudah terhubung dengan akun OVO.
- Setelah itu, orangtua kamu harus membuka aplikasi OVO mereka.
- Notifikasi pembayaran dan permintaan verifikasi PIN akan muncul secara otomatis ketika sudah membuka aplikasi OVO.
- Lakukan verifikasi PIN untuk mengkonfirmasi pembayaran.
- Jika sudah melakukan verifikasi PIN, pembayaran akan masuk ke dalam sistem kami dan kuota pertanyaan kamu akan diberikan dalam 1x24 jam hari kerja.
Perlu langkah-langkah yang lebih detil? Klik disini.
[5]
Indomaret/Alfamart (Hanya untuk pengguna iOS)
Pilihan ini bisa Snapeer temukan di dalam Aplikasi Snapask dengan cara:
- Buka tab Kuota/Shop.
- Pilih Paket Kuota sesuai kebutuhan Snapeer.
- Pada 1 dari 3 pilihan metode pembayaran yang muncul; pilih Indomaret/Alfamart.
- Klik Bayar/Pay dan dapatkan Kode Pembayarannya.
- Lalu pergi ke kasir Indomaret/Alfamart dan tunjukan Kode Pembayarannya.
- Lakukan pembayaran dengan metode apapun yang tersedia di Indomaret/Alfamart.
- Setelah pembayaran berhasil, kuota akan langsung masuk ke akun Snapask kamu.
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.